Ternyata Robot Buatan Indonesia Pernah Menangi Olimpiade Robot Internasional



    Kemajuan teknologi di Indonesia mungkin tidak segemilang Jepang, Amerika, ataupun negara-negara maju lainya. Namun tahukah anda jika Wakil dari Indonesia pernah memengangi olimpiade robot tingkat dunia ?. Ya, tepatnya di tahun 2012 Indonesia keluar sebagai juara pertama dalam olimpiade robot dunia yang di selenggarakan di Amerika Serikat.

    Pada saat itu Indonesia mengirim Unikom sebagai pemimpin kontingen Indonesia untuk mengikuti serangkaian kontes robot Internasional di Amerika Serikat, dan Unikom yang di wakili oleh 3 tim semuanya merupakan putra-putri asli Indonesia berhasil meraih juara pertama pada salah satu gelaran.

    3 tim perwakilan Unikom tersebut adalah tim divisi senior beroda yang terdiri dari Wahyu Eko Prasetyo dan Adi Heryadi. Dari tim divisi senior barkaki terdiri dari Cucu Herlina dan Galih Tias. Kemudian yang terakhir tim divisi battle yang terdiri dari Rizal Pratama Septiawan, Irwan Suryawan dan Ridian Ardian. Dan semuanya merupakan mahasiswa Indonesia dari jurusan Teknik Komputer.

    Kita patut berbangga atas pencapaian ini, walaupun sedikit miris karena sejak menjuarai olimpiade di tahun 2012 hingga di penghujung tahun 2014 ini, perkembangan teknologi di Indonesia seperti jalan di tempat. Kalau adapun kemajuan di bidang teknologi, itupun merupakan teknologi yang berasal dari luar negeri. Namun kita harus selalu optimis dan berharap yang terbaik untuk kemajuan teknologi di Indonesia untuk kedepanya

Post a Comment